Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Glodok


Saat itu kalender menunjukkan tanggal 2 november 2013, didalam kalender tersebut menyatakan bahwa hari ini merupakan tanggal merah atau libur nasional, yaitu dalam rangka tahun baru islam. Pada tanggal merah itu, aku dan kelima temanku telah memiliki rancana untuk pergi ke suatu tempat. Teman – temanku itu adalah Tri, Muvid, Yogi dan Ifnu. Mereka adalah teman satu kelasku di semester 5 ini.

Kami telah merencanakan untuk pergi ke sebuah pusat elektronik di Jakarta pusat, sebut saja namanya Glodok. Kami bukan tanpa alas an jauh - jauh dari bekasi ke Glodok. Kami mencari komponen elektonik untuk menyelesaikan tugas proyek yang diberikan oleh Laboratorium Mikroprosesor. Terdapat beberapa komponen sulit yang kabarnya hanya terdapat di Glodok. Kami sepakat untuk pergi menggunakan transportasi umum yaitu menggunakan Kereta Api atau bahasa kerennya Kereta CommuterLine.

Hari itu pun tiba. Semua berkumpul di stasiun bekasi pada pukul 10 pagi. Tetapi kami salah perhitungan, teryata stasiun bekasi penuh sesak oleh orang – orang yang mengantri tiket dikarenakan stasiun bekasi merupakan salah satu stasiun besar dan saat itu adalah tanggal merah yang dimanfaatkan orang  - orang untuk berpergian. Kemudian kami berinisiatif untuk berangkat dari stasiun kranji dikarenakan stasiun kranji merupakan stasiun kecil yang tentu lebih sedikit antriannya. Ternyata benar, sesampainya di stasiun kranji antriannya tidak panjang dan kami dengan cepat mendapatkan tiket menuju stasiun Jakarta kota. Ini adalah kali pertama untukku menaiki kereta CommuterLine. Memang terdengar norak tetapi memang beginilah nyatanya.

Banyak peristiwa yang terjadi di kereta. Mulai nenek-nenek yang membuatku malu di dalam gerbong,  hingga diminta menemani seorang gadis yang terpisah oleh teman-temannya di dalam gerbong. Bukan menemani untuk bermain, tetapi menemaninya untuk pergi ke monas dan menunggu teman-temannya dating kembali. Tentu aku menolaknya kerena aku telah memiliki tujuanku sendiri.

Singkat cerita sampailah kami di stasiun Jakarta kota. Kami berjalan kaki 15 menit untuk sampai di Glodok. Sesampainya di Glodok kami melihat banyak penjual elektronok yang menjajakan dagangannya. Tetapi kami tetap pada tujuan awal yaitu mencar komponen yang dibutuhkan, ternyata hasilnya mengecewakan. Took yang menjual komponen yang kami butuhkan ternyata tutup. Kami terduduk lemas dan merasa sia-sia. Kami tidak mengetahui kalau di tanggal merah itu ternyata took tersebut tutup. Yasudahlah setelah itu kami langsung mencari makan siang. Saat itu waktu menunjukkan pukul 1 siang. Setelah makan kami pun bersiap untuk pulang lagi menggunakan kereta yang sama.


Banyak hal yang aku temui pada hari itu. Banyak pengalaman yang mungkin bagi sebagian orang hanya hal biasa, namun bagiku itu adalah pengalaman menarik yang dapat kuceritakan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar